Rabu, 16 September 2015

Potensi Desa

Desa Suren adalah Desa yang Jumlah Penduduknya + 8624 Jiwa sedangkan Jumlah Kepala Keluarga adalah 2663, dan jumlah penduduk miskin 1424 ( BPS ). Wilayah Desa Suren dikenal dengan daerah pertanian , perkebunan Kehutanan dan pertambangan serta perindustrian,

Sumber daya alam Desa suren memiliki Bukit - bukit yang mana bukit itu di jadikan mata pencaharian sebagai pertambangan Batu. dalam hal perkebunan Desa suren khususnya di Daearah dusun Jegung adalah wilayah yang sangat cocok untuk perkebunan dan kehutanan yang mana pada wilayah tersebut adalah kopi, pepaya dan Sengon Salumon yang di jadikan mata pencaharian masyaakat.

dibidang pertanian desa suren adalah sangat berpotensi sebagai penghasil Padi , namun pada musim kemarau sangat berpotensi sebagai pertanian tembakau.

beberapa Potensi di desa suren yaitu
  • Potensi fisik yang meliputi, tanah air, iklim dan cuaca.
  • Potensi non fisik, meliputi; masyarakat desa, lembaga-lembaga sosial desa, dan aparatur desa, jika potensi dimanfaatkan dengan baik, desa akan berkembang dan desa akan memiliki fungsi, bagi daerah lain maupun bagi kota.
  • Lembaga pendidikan yang terbanyak diwilayah Desa di dalam kabupaten Jember.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar